Teknik Industri UPNVY Teken Kerja Sama dengan Faklutas Teknik UNY

  • Kamis 26 April 2018 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 2319
  • 1 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

SLEMAN - Untuk meningkatkan kerja sama, Dekan Fakultas Teknik Industri UPN "Veteran" Yogyakarta (UPNVY) Ir. Tjukup Marnoto, M.T., Ph.D. Selasa (24/4) menandatangani naskah Perjanjian Kerja Sama (MoA) antara FTI UPN "Veteran" Yogyakarta dengan Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta di Ruang Sidang FTI Kampus Tambakbayan, Yogyakarta.

Penandatanganan MoA yang dilakukan tersebut disaksikan para Wakil Dekan, Kabag TU, para Kasubbag, dan Ketua ICVT UNY.

Tjukup Marnoto menyambut baik ditandatanganinya MoA tersebut. Menurutnya, dengan ditandatanganinya MoA tersebut dapat meningkatkan kerja sama antara FT UNY dengan FTI UPN.

Lebih lanjut, Doktor alumnus Universitas Kebangsaan Malaysia tersebut mengharapkan degan ditandatanganinya MoA tersebut dapat bermanfaat bagi kedua belah pihak.

Dengan ditandatanganinya MoA ini, semoga dapat memberikan manfaat bagi FTI UPN dan FT UNY, dan dapat diisi dengan baik kerja sama tersebut", harapnya.

Senada dengan Dekan FTI UPN, Ketua ICVT UNY Dr. Muhammad Adam Jerusalem juga menyambut baik ditandatanganinya MoA tersebut. "

Dengan ditandatanganinya MoA semoga bermanfaat, dan segera dapat dimanfaatkan utk melaksanakan kegiatan bersama, dan yang paling dekat kegiatannya adalah kegiatan ICVT", kata Ketua ICVT FT UNY. (BMW-fti)