HUMAS UPN VETERAN YOGYAKARTA CIPTAKAN IKLIM KONDUSIF DAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK

  • Senin 08 November 2021 , 11:30
  • Oleh : Dewi
  • 2783
  • 3 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman_UPN "Veteran" Yogyakarta (UPNNY) menyelenggarakan Sosialisasi bertajuk "Strategi Peningkatan Layanan Kehumasan dan Peningkatan Keterbukaan Informasi Publik di Perguruan Tinggi" di kampus setempat, Jumat (5/11/2021). Kegiatan yang dilaksanakan Humas ini diikuti jajaran rektorat dan kehumasan UPNVY.

Selain itu dihadirin Yayat Hendayana  selaku Koordinasi Umum, Kerjasama dan Hubungan Masyarakat/  Wakil Ketua TIM PPID/ Manager Area Peningkatan Pelayanan Publik Tim RB Ditjen Dikti, Dinna Handini selaku Ketua Bidang Pelayanan Informasi Tim PPID/Wakil Manager Peningkatan Pelayanan Publik Tim RB/PIC Pengaduan dan ULT Ditjen Dikti Kemendikbud dan Siti Ajijah  selaku Asisten Ahli  Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia.

Rektor UPNVY, Dr. Mohamad Irhas Effendi M.Si  mengungkapkan saat ini tugas bagian kehumasan di Perguruan Tinggi semakin kompleks. Mereka tidak hanya membangun reputasi Lembaga namun juga menangani komunikasi krisis baik dengan publik internal maupun eksternal.

"Humas juga berperan menjalin hubungan baik dengan masyarakat dan antarlembaga. Hal ini menjadi hal wajib yang dilakukan Humas untuk menciptakan iklim kondusif. Inilah mengapa, peran dan fungsi Humas menjadi sangat penting dan tak tergantikan," paparnya.

Menurut Rektor, humas adalah corong informasi bagi sebuah lembaga. Artinya, informasi yang dikeluarkan oleh lembaga berasal dari satu pintu, yaitu Humas untuk menjaga bias dan keambiguan. Dengan demikian, setiap pengambil kebijakan dalam lembaga harus memberikan informasi yang seluas-luasnya kepada Humas atas kebijakan yang dikeluarkan yang kemudian akan diinformasikan kepada publik.

Karenanya Humas UPN Veteran Yogyakarta saat ini dituntut untuk bergerak cepat dalam memberikan layanan informasi, terutama yang berkaitan dengan capaian dan terobosan kebijakan pemerintah. Hal ini dapat diupayakan dengan meningkatkan kinerja Humas di UPN “Veteran” Yogyakarta.

"Salah satu caranya mulai mengadopsi teknologi, sehingga dapat dilakukan transformasi strategi dalam meraih publiknya," paparnya.

Rektor menambahkan, Humas UPN Veteran Yogyakarta telah melakukan berbagai pembinaan dalam upaya peningkatan kualitas kehumasan kampus. Hal ini dapat terbukti dengan adanya prestasi yang diraih oleh Humas UPN Veteran Yogyakarta selama ini.

Diantarnya meraih tiga penghargaan di ajang Anugerah Humas Dikti (AHD) yang di gelar oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tingkat Perguruan Tinggi Negeri Satker Kemendikbud. AHD merupakan evaluasi dan pemberian apresiasi penghargaan terhadap pengelolaan kehumasan di Lingkungan Kemendikbud.

Ajang ini sejalan dengan prinsip keterbukaan informasi publik untuk mewujudkan terlaksananya good governance dalam pelayanan informasi publik. Kategori yang dilombakan yaitu Majalah, Pers Media, Laman Media, Sosial Media, Insan Humas dan Lapor.

 Tiga penghargaan yang diraih UPNVY yaitu “terbaik 1” kategori Majalah Info Kampus kelompok PTN Satker, juara III untuk kategori konferensi pers dan siaran pers kelompok PTN Satker dan juara harapan II kategori social media

"Saya berharap Humas UPN “Veteran” Yogyakarta semakin bekerja keras, bekerja cerdas dan semakin semangat dalam menjalankan tugas-tugas kehumasan, sehingga kinerja humas di  lingkungan UPN Veteran Yogyakarta semakin baik," ungkapnya.