Workshop Paten Drafting dan Clinic

  • Jumat 02 Oktober 2015 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 2476
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sentra HKI UPN “Veteran” Yogyakarta   menyelenggarakan kegiatan workshop  paten  dan sekaligus Clinic drafting paten bertempat di ruang  meeting hotel Grand Aston Jl. Urip Sumoharjo No.37  Yogyakarta hari Kamis dan Jum’at  ( 1- 2/10/2015)

 Ketua penyelenggara Ir.Ari Wijayani,MP mengatakan bahwa Sampai saat ini hak paten masih merupakan hal sulit dan tidak mudah dipahami oleh orang awam, khususnya dari perguruan tinggi. Rumitnya menyususn klaim karena harus menggunakan bahasa hukum, bagaimana harus searching paten-paten yang sudah ada di dunia, sehingga paten yang diusulkan berbeda, bagaimana proses pendaftarannya. Semua itu masih menjadi permasalahan bagi sebagian besar dosen di peguruan tinggi. Disisi lain para dosen dituntut untuk menghasilkan paten sebanyak mungkin sebagai dasar akreditasi.

Sentra HKI UPN “Veteran” Yogyakarta  yang berdiri sejak tahun 2012 telah berhasil  mendaftarkan hak cipta buku sebanyak 25 buku,  merek dagang 80 merk dan paten sebanyak 4 buah.

Workshop kali ini  jumlah pesertanya dibatasi sebanyak 25  peserta supaya aefektif dan akhir kegiatan betul-betul dapat menghasilka paten yang langsung didaftarkan.

Adapun nara sumber dalam acara workshop  paten kali ini adalah Dr. Sabartua Tampubolon dari Kemenristek dikti, Dwi Bapak Waskita Trisna Utama (Pemeriksa paten bidang mekanik) dan Bapak Yoko Setianto (Pemeriksa paten bidang elektro).

                Rektor Yang diwakili oleh Wakili Rektor III   Bapak Dr. Ir. M. Nurcholis, M.Agr dalam sambutannya sangat mengapresiasi atas terselengaranya workshop paten ini, dan berharap kedepan agar para dosen-dosen  UPN “Veteran” Yogyakarta akan lebih banyak lagi yang mempunyai ide dan hasil- hasil penelitian  untuk dapat memperoleh hak paten.

                Adapun para peserta workshop kali ini berasal dari Universitas Pendidikan Indonesia, Univ. Ma Chung Malang, Univ. Muhammadiyah Magelang, Un.Muh. Jakarta, Un.Kajuruan Malang, Univ. Trunojoyo Madura , Univ. Wiajayakusuma Surabaya , Disperindakop DIY dan UPN “Veteran” Yogyakarta.