MAHASISWA FTM UPN VETERAN YOGYAKARTA RAIH JUARA DUA DALAM AJANG SRIWIJAYA MINING COMPETITION 2021

  • Sabtu 18 Desember 2021 , 04:19
  • Oleh : Dewi
  • 2742
  • 1 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman_Mahasiswa Jurusan Teknik Pertambangan Fakultas Teknologi Mineral UPN Veteran Yogyakarta berhasil meraih prestasi dalam ajang Sriwijaya Mining Competition 2021. Lomba ini digelar pada 24 November 2021 lalu yang diselenggarakan oleh Teknik Pertambangan Universitas Sriwijaya dan diikuti oleh seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia dengan beberapa kategori lomba seperti MPDC, Paper, Poster dan Essay Competition.

TIM HMTA-EVOKE berhasil menjadi Juara 2 Mine Plan Design Competition. Tim tersebut terdiri dari Yopi Libriyantoyo, Sendi Akbar Pratama Putra, Aurora Anastasya Fadillah, Muhammad Chandra Rizal, Gede Gupta Rastika. MPDC tahun ini mengusung tema “Menjadi perencana tambang yang Baik dengan Konsep Good Mining Service”.

Tim Harmoni dari UPN Veteran Yogyakarta juga meraih prestasi sebagai Juara ke 2 Essay Competition yang diwakili oleh Roxxane Aulia Putri Damarjati dan Rezky Aditya Langkadja. Essay Competition tahun ini mengusung tema “Kreativitas Generasi Muda untuk Menciptakan Kegiatan Penambangan yang Efektif”

Tim dari UPN Veteran Yogyakarta sangat bersyukur dan bangga atas prestasi yang telah diraihnya, mereka berharap prestasi ini dapat membawa lebih nama baik universitas dan juga menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya.