Pelantikan Pejabat di Lingkungan UPN "Veteran" Yogyakarta

  • Rabu 18 Mei 2016 , 12:00
  • Oleh : Ritta Humas
  • 1799
  • 1 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Dalam rangka melaksanakan  peraturan Menteri Riset, teknologi dan pendidikan tinggi  telah berlangsung acara pelantikan pejabat di lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta pada hari Rabu (18/5). Adapun pejabat yang di lantik adalah para Wakil dekan, para ketua jurusan, Para sekretaris jurusan, para koordinator Prodi, Para kapus Lp2M, dan para Kabid LP3M dan Kalab di lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Dalam amanatnya  Rektor Prof.Dr. Ir. Sari Bahagiarti K, M.Sc mengatakan bahwa  pergantian jabatan merupakan hal yang biasa dan merupakan dinamika  dalam sebuah organisasi, hal itu sebagai bentuk penyegaran untuk menjaga kemajuan dan keberlangsungan sebuah organisasi.

            Kedepan tantangan yang dihadapi tidaklah ringan, maka para pejabat yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri dengan tugas pokok yang diembannya, agar untuk meningkatkan  nilai dan peringkat akreditasi prodi di satker masing-masing.

            Kepaqda para pejabat lama diucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas dedikasi an pengabdiannya selama ini.