UPN VETERAN YOGYAKARTA PERINGKAT 2 PIMNAS KAMPUS DI DIY
Sleman_ UPN Veteran Yogyakarta berhasil meraih prestasi yang gemilang usai menjadi peringkat 2 PKM Kampus di Yogyakarta dan Peringkat 20 Besar nasional. Pimnas sendiri merupakan acara Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional yang diadakan pada tanggal 28 September sampai 30 Oktober 2021. UPN Veteran Yogyakarta sukses mengantongi 1 emas di bidang pengabdian masyarakat.
Mursito,MM selaku Kordinator bagian kemahasiswaan UPN “Veteran” Yogyakarta mengatakan prestasi pimnas sendiri dapat membanggakan UPNVY, dan juga menambah nilai akreditasi kampus di Simkatmawa, serta jadi bahan branding kampus di lingkup nasional.
Afif Raihan Sumanto selaku Wakil PKM Center menuturkan bahwa ia sangat bangga dalam perolehan peringkat ini. Wakil ketua PKM Center tersebut bangga bisa mendampingi langsung saat perjuangan temen-teman saat PKM. “Rasanya kalau lolos dan pelatihan itu bisa belajar ilmu baru dan menambah semangat dan bekal teman-teman di PKMC”
Ia pun berharap Mahasiswa semakin giat untuk mengikuti PKM dan semakin semangat dalam membuat proposal..