UPN VETERAN YOGYAKARTA SIAP MENJADI PUSAT UTBK-SBMPTN 2022

  • Sabtu 30 April 2022 , 10:50
  • Oleh : Dewi
  • 1921
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman_ UPN Veteran Yogyakarta siap menjadi pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Menjelang pelaksanaan UTBK 2022, UPN Veteran Yogyakarta sebagai salah satu pusat UTBK turut melakukan berbagai persiapan. Hingga Jumat (29/4/2022), persiapan pelaksanaan UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta telah sesuai dengan rencana dan timeline yang dicanangkan panitia. Hal tersebut disampaikan oleh Rifki Indra Perwira, S.Kom., M.Eng. selaku Koordinator Teknologi Informasi Komputasi (Kortik) UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta. Rifki menambahkan, “Kami juga sudah melakukan uji coba nasional UTBK yang diselenggarakan serentak pada tanggal 28 April 2022.”

Lebih lanjut Rifki mengatakan, “Jika dipersentase, kira-kira kesiapan kami sudah 95%. Sisanya sebelum hari H akan dilakukan pengecekan ulang terkait kondisi tempat, perangkat, dan sarpras untuk memastikan pelaksanaan UTBK 2022 dapat berjalan baik,” ujarnya.

Adapun jumlah peserta yang akan mengikuti UTBK 2022 di UPN sebanyak 3.728 peserta. “Menurut data yang kami peroleh dari LTMPT, jumlah peserta yang tes di UPN Veteran Yogyakarta memang mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu. Tahun 2022 ini UPN Veteran Yogyakarta menyediakan 4.760 kursi sedangkan yang terisi hanya 3.728 kursi (78,32%),” ungkap Kortik UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta tersebut.

Guna pelaksanaan UTBK 2022, UPN Veteran Yogyakarta telah menyediakan 11 ruangan dan laboratorium komputer di Jurusan Teknik Informatika dan Jurusan Teknik Industri, dengan komposisi 9 ruangan di Teknik Informatika dan 2 ruangan di Teknik Industri. Seluruhnya berlokasi di Kampus 2 UPN Veteran Yogyakarta, Babarsari Tambakbayan.

Terkait syarat untuk mengikuti UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta, Rifki menuturkan bahwa persyaratannya masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya. “Persyaratan UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta masih sama dengan tahun-tahun sebelumnya, seperti sudah memiliki akun LTMPT, WNI, Siswa SMA/MA/SMK/sederat, lulusan tahun 2020, 2021, 2022, dan tentu saat pelaksanaan tes harus dalam kondisi sehat dan masih tetap menjunjung tinggi protokol kesehatan. Untuk lebih detail ada di website ltmpt.ac.id.”

Rifki juga menegaskan bahwa di tahun 2022 ini UPN Veteran Yogyakarta tidak menyelenggarakan tes UTBK CAMPURAN, melainkan hanya SOSHUM dan SAINTEK saja.

Terakhir, Rifki berharap agar UTBK 2022 di UPN Veteran Yogyakarta dapat berjalan dengan lancar dan para peserta dapat diterima di PTN pilihan masing-masing. “Tentu kami sebagai bagian dari penyelenggara berharap pelaksanaan UTBK 2022 dapat berjalan lancar, baik, dan tidak ada kendala yang berarti. Dari manapun peserta berasal semoga apa yang dicita-citakan mereka untuk dapat diterima di PTN favorit sesuai dengan minat dan bakat mereka dapat terwujud dan melahirkan pioneer-pioneer penerus bangsa di masa depan,” tutupnya.