ALUMNI DORONG MAHASISWA UPN “VETERAN” YOGYAKARTA KEMBANGKAN EBT

  • Selasa 06 September 2022 , 01:19
  • Oleh : Dewi
  • 1810
  • 2 Menit membaca
UPN VETERAN Yogyakarta

Sleman – Alumni Jurusan Teknik Geologi Fakultas Teknologi Mineral UPN “Veteran” Yogyakarta Dr. Ir. Sigit Raharjo, MM, MT  mendorong generasi muda  untuk memiliki keahlian di bidang pengembangan Energi Baru dan Terbarukan (EBT). Untuk itu, Sigit melibatkan mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta ikut berperan dalam energy hijau tersebut.

Sigit juga memahami bahwa ada fenomena peralihan menuju Energi Baru Terbarukan (EBT) yang menjadi tantangan tersendiri bagi industri migas. “Bukan keadaan yang kita ubah. Tapi pola pikir. Kita harus memanfaatkan sumber daya dengan lebih cerdas. Salah satunya melalui teknologi,” tambah Sigit.

Menurut Sigit, industri migas memiliki beberapa karakteristik khusus. Mulai dari penggunaan teknologi yang tinggi, biaya yang banyak, hingga risiko kerja yang besar. Oleh sebab itu, profesionalisme perlu dijunjung tinggi.

“Melihat kebutuhan maka kegiatan upstream dalam industri minyak dan gas merupakan sebuah keharusan. Kita tidak bisa kita mundur dan ini jadi tantangan yang harus kita jawab. Proses ini memerlukan sumber daya manusia dan investasi yang baik. Di sisi lain, tentu peningkatan energi baru juga diperlukan,” tegasnya.

Sigit menjelaskan jika sumber daya migas Indonesia begitu melimpah. Hal ini karena cadangan minyak Indonesia menduduki peringkat 13 di dunia, sedangkan untuk gas berada di peringkat 14. Menurut Sigit, masih banyak wilayah yang belum dilakukan eksplorasi sehingga proses pencarian perlu terus dilakukan.

“Bisnis minyak dan gas itu kalau dibagi ada tiga bagian. Pertama adalah upstream, yakni bagian eksplorasi dan produksi. Kedua, midstream untuk mengangkut dan mendistribusikan. Ketiga adalah downstream, yaitu proses minyak yang diekstrak dan dijual di SPBU,” ujarnya kala menjelaskan bisnis dalam bidang ini.