UPNVY Jadi Nominee Perguruan Tinggi Peduli Museum
SLEMAN – Museum Geoteknologi Mineral UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) mendapatkan penghargaan sebagai nominee Anugerah Purwakalagrha Indonesia Museum Award 2018 kategori Perguruan Tinggi Peduli Museum.
Indonesia Museum Awards merupakan ajang untuk memberikan penghargaan terhadap pengelola museum dan tokoh permuseuman tanah air.
Pada ajang Indonesia Museum Award 2018 yang digelar oleh Komunitas Jelajah di Gedung Sate, Minggu (14/10) malam, terdapat enam kategori yang diperlombakan. Yakni museum cerdas, museum lestari, museum bersahabat, museum unik, museum populer, dan museum kreatif.
Bersama 435 museum lain, Museum Geoteknologi Mineral UPNVY menjadi satu-satunya museum dengan benda pamer geoteknologi pada ajang ini. Kepala Museum Geoteknologi Mineral Dr. Nur Suhascaryo yang hadir saat menerima penghargaan, mengatakan sejak digelar tujuh tahun lalu, tahun ini kali pertama museum mendapatkan nominasi.
“Kami sangat senang sekali menjadi salah satu nominasi. Ini merupakan bukti komitmen kami kepada ilmu geoteknologi mineral.” kata Nur Suhascaryo saat ditemui di Kampus UPN Condongcatur, Senin (22/10/2018).
UPNVY harus bersaing dengan dua perguruan tinggi lainnya untuk memperebutkan juara pada Kategori Perguruan Tinggi Peduli Museum, yaitu Akademi Militer (Akmil) dan Universitas Cenderawasih. Hasilnya museum Akmil menjadi juara kategori tersebut.
“Meskipun belum menang tapi nominasi ini menjadi kebanggaan bagi kami untuk meningkatkan museum lebih baik lagi,” ujarnya.
Dosen Teknik Perminyakan, Fakultas Teknologi Mineral tersebut mengatakan ke depan pihaknya ingin mengembangkan museum yang lebih baik, secara publikasi maupun perbaikan sistem.
“Saya ingin membuat museum menjadi lebih interaktif dengan sarana multi media.” Ujarnya.
Mengenai prestasi yang membanggakan itu, Rektor UPNVY Prof. Sari Bahagiarti mengatakan, sangat mengapresiasi prestasi yang telah dicapai oleh Museum Geoteknologi Mineral
Rektor berharap agar Museum Geoteknologi Mineral dapat dikembangkan dan ditingkatkan lagi kualitasnya. (wwj/humas)